Cek Beberapa Hal Ini Sebelum Travelling Ke Jepang

travelling jepang

Memiliki rencana untuk travelling ke jepang dan apa yang kira kira perlu anda perhatikan mari simak beberapa hal yang kami catat di artikel ini dan bisa menjadi bacaan informasi untuk anda

  • Menyiapkan Dokumen Perjalanan

Pergi ke luar negeri tentunya tidak semudah berlibur di negeri sendiri yang bisa di jelajah tanpa harus menggunakan dokumen khusus. Dan untuk mengunjungi jepang tentunya membutuhkan dua dokumen mendasar yang di perlukan yaitu paspor dan visa.

Visa sendiri adalah dokumen yang merupakan rekomendasi ijin masuk ke negara tertentu, dokumen ini biasanya bisa anda buat dan urus sendiri dengan melakukan pengajuan dan memenuhi persyaratan pengajuannya.

Sedangkan paspor juga di perlukan dalam halnya pengajuan visa beserta tiket yang telah di beli. Ada dua jenis paspor yaitu yang biasa dan e paspor, pastikan anda memiliki visa dan paspor sebelum mengunjungi jepang

  • Pemilihan Waktu Liburan

Berbeda dengan indonesia yang merupakan negara dengan iklim tropis, di jepang merupakan negara dengan 4 musim dan setiap musin yang ada ini berkisar sekitar 3 bulan dan setiap musim yang ada ini akan sangat memberikan pengalaman dan suasana yang berbeda saat mengungjungi jepang.

Jadi anda tentunya harus mempertimbangkan perihal musim ini dengan baik terlebih dahulu. Mencari tahu terlebih dahulu kira kira apa yang sedang berlangsung di musim tertentu pastinya akan membantu anda memutuskan mana musim yang paling cocok untuk anda.

Jika anda tidak suka dengan suhu ekstrim yang dingin atau bersalju maka bisa menghindari berpergian di saat musim salju, apabila anda suka menikmati keindahan bunga sakura maka bisa mencoba mengunjungi jepang di musim semi, atau anda bisa berkunjung pada musim gugur maupun musim panas dimana setiap musim ini memiliki ciri khasnya masing masing

  • Menyiapkan Budget

Jepang terkenal dengan biaya hidupnya yang tinggi dengan makmurnya penduduk disana dan tentu membutuhkan biaya yang tidak murah saat berliburan disana. Pandangan ini memang secara umum ada di benak para pelancong, tapi tunggu dulu, dengan perencanaan biaya yang tepat dan menyesuaikan liburan anda sesuai dengan budget yang ada maka sesungguhnya tidak membutuhkan biaya yang terlalu berlebihan untuk menikmati perjalanan disana

Cara mendapatkan liburan dengan biaya serendah mungkin adalah dengan pemilihan cara anda menjalani liburan mulai dari membeli tiket pesawat semurah mungkin, menggunakan penginapan dengan harga yang rendah, hingga memilih makanan yang lebih murah semuanya ini bisa di capai dengan sedikit penelitian dan riset yang ada.

Transportasi saat berada di jepang juga perlu anda sesuaikan dengan menggunakan kendaraan umum pastinya untuk dapat menghemat biaya, selain itu pastinya ada juga beberpa biaya lainnya seperti berbelanja, atau sekedar memasuki kawasan objek wisata yang berbayar, kesemua ini bisa anda pertimbangkan dan kalkulasikan bergantung pada destinasi yang ingin anda kunjungi juga, jadi merencanakan itinerary dengan baik juga merupakan hal yang perlu di pertimbangkan

  • Menentukan Destinasi Yang Ingin Di Kunjungi

Jepang sendiri terdiri atas banyak prefektur dan wilayah yang bisa anda eksplor mulai dari wisata perkotaan sampai dengan wisata alam dengan menikmati pegunungan hingga pantai. Setiap prefektur pastinya juga memiliki atraksi dan ciri khasnya yang berbeda beda.

Tokyo misalnya adalah kota yang tidak boleh anda lewatkan jika ingin menikmati wisata perkotaan dengan segala keramaian yang ada.

  • Tips Menggunakan Transportasi

Pemanfaatan kendaraan umum untuk menjelajahi destinasi wisata yang anda kunjungi di jepang maka anda akan lebih bisa berhemat sekaligus melihat dan menikmati dengan jelas kultur dan hal sekitarnya.

Orang orang jepang sangat efisien dalam menyediakan transporasi dengan beragam macam transport yang dapat di nikmati seperti halnya subway yang memerlukan tiket yang pas dan ini biasanya dapat anda peroleh di bandara, hotel atau melalui agen perjalanan travel anda. Anda juga bisa menggunakan pasmo atau suica yang menggunakan kartu elekronik dan di pegunakan saat menaiki kereta maupun bus dan semua ini bisa anda coba tanyakan terlebih dahulu

  • Penentuan Rencana Perjalanan

Setelah menentukan apakah anda liburan bersama keluarga ataupun sendiri tentunya di perlukan juga pertimbangan apakah akan menggunakan jasa tour maupun travel. Bila anda tidak suka dengan perencanaan berlebih maka ada baiknya mencari paket paket wisata jepang yang di tawarkan dengan demikian anda tinggal memilih salah satu dari paket wisata yang di tentukan.

Tentunya menggunakan jasa ini biasanya tidak semua penawarannya akan sesuai dengan harapan anda, tapi ini adalah hal praktis dan cukup banyak di pilih orang. Walau demikian berjalan tanpa menggunakan agensi travelling justru akan membuat anda lebih mandiri dan mengenal jepang

Itu saja beberapa kiat dan informasi dari kami dan semoga bisa berguna bagi anda para pembaca